Selain Keramik, Inilah Jenis Lantai Yang Akan Menciptakan Kesan Mewah Pada Hunian

Daftar Isi
Alternatif lantai selain keramik

Alternatif lantai selain keramik - Jenis penutup lantai saat ini banyak pilihan dan tentunya setiap lantai tersebut memiliki keunggulan.

Ada yang di unggulkan dari segi motif dan ada juga yang mengunggulkan dari segi kekuatannya.

Penutup lantai sangat mempengaruhi kemewahan sebuah bangunan, tak heran jika saat ini produsen lantai selalu memberikan inovasi terbaru agar produknya tersebut laris dipasaran.

Namun, terkadang ada bosannya juga dengan tampilan lantai keramik yang begitu-begitu saja. 

Nah, bagi anda yang sudah bosan dengan tampilan lantai keramik, berikut dibawah ini ada beberapa rekomendasi alternatinya. 

Jenis-jenis Lantai Selain Lantai Leramik

1. Lantai Vinyl Motif Kayu

Lantai vinyl bermotif kayu merupakan penutup lantai yang terbuat dari polimer sintetik, jenis lantai ini jika sudah terpasang sangat menyerupai tampilan lantai kayu asli. 

Lantai Vinyl Motif Kayu

Namun bahan yang digunakan oleh lantai ini bukan dari kayu asli.

Lantai vinyl banyak menghadirkan warna dan motif yang beragam, sehingga tampilan lantai vinyl terlihat sangat mewah.

Jenis motif dari lantai vinyl tak hanya bermotif kayu saja ada beberapa motif yang menjadi keunggulan lantai vinyl. dianataranya motif kulit hewan dan motif batu alam.

Dari segi harga lantai vinyl masih relatif terjangkau.

Supaya anda bisa lebih tahu tipe lantai vinyl, tipe lantai vinyl dibagi menjadi dua yaitu:
  • Ubin vinyl
Ubin vinyl

Kenapa lantai vinyl yang satu ini di sebut sebagai ubin vinyl? Perbedaanya bisa dilihat dari segi bentuk yang persegi sama seperti ubin atau keramik, memiliki tampilan yang unik dan menarik.

Ruangan yang menggunakan ubin vinyl akan terlihat sangat mewah dan akan membuat anda nyaman ketika berada di dalam ruangan tersebut
  • Papan vinyl
Papan vinyl

Untuk jenis vinyl yang satu ini sesuai dengan namanya, memiliki bentuk seperti papan atau lantai kayu asli.

Jenis lantai vinyl ini terbukti banyak digunakan alias laris dipasaran karena memiliki bentuk dan tampilan yang memukau.

Kelebihan yang terdapat pada lantai vinyl
  • Harga yang relatif terjangkau
  • Proses pemasangan yang mudah dan tak memakan waktu
  • Proses perawatan dan pembersihan cukup mudah
  • Tahan air, anti rayap, dan awet
  • Terkesan mewah dan unik
Kekurangan yang terdapat pada lantai vinyl
  • Rusak satu ganti semua
  • Mudah terkena goresan
  • Kurang baik bagi kesehatan
  • Tidak memberikan kesejukan dan kehangatan
Baca Selengkapnya: Harga lantai vinyl

2. Lantai Kayu Solid

Dari segi harga, lantai kayu solid memang mahal karena bahan yang digunakan merupakan kayu asli berkualitas tinggi, sedangkan lantai vinyl elastis yang menyerupai dari lantai kayu asli.

Lantai Kayu Solid

Lantai kayu solid merupakan lantai yang memiliki keindahan serta kenyamanan yang luar biasa, bisa memberikan kesejukan diwaktu panas dan bisa memberikan kehangatan diwaktu dingin.

Jenis lantai kayu di ambil dari kayu kuat, keras, dan tahan rayap, seperti kayu jati, kayu ulin, kayu bengkirai, dan kayu berkualitas tinggi lainnya.

Penggunaan lantai kayu di indonesia semakin hari semakin meningkat, tak lepas dari hasil pemasangan lantai kayu meberikan efek keindahan yang luar biasa.

Lantai kayu digunakan untuk berbagai jenis bangunan, kebutuhan lantai kayu tergantung pemilik bangunan tersebut. 

Ada yang menggunakan lantai kayu untuk ruangan indoor dan ada yang digunakan untuk area outdoor.

Jenis kayu dan desain untuk indoor dan outdoor jelas berbeda, karena kayu dan desain  yang digunakan pada ruangan outdoor berbeda.

Kayu tersebut di bedakan menjadi decking kayu, decking kayu harus benar-benar tahan air dan tahan sinar matahari.

Jenis Lantai Kayu Untuk Indoor

Jenis Lantai Kayu Untuk Indoor
  • Flooring kayu
  • Papan tangga kayu
  • Plafon kayu dan dinding kayu
  • Lantai kayu parquet
Untuk plafon kayu dan dinding kayu bisa digunakan untuk di area luar, tak hanya digunakan di dalam ruangan saja. namun jenis kayu yang digunakan dibedakan.

Jenis Lantai Kayu Outdoor
  • Decking kayu
Decking kayu

Decking kayu merupakan lantai kayu yang tahan dari segala perubahan cuaca, kayu tersebut tak akan pernah busuk walaupun sering terkena air.

Penggunaan decking kayu untuk area luar seperti teras, injakan taman, kolam renang, pelabuhan, pagar, dan lain sebagainya. 
Selengkapnya baca: Pengertian lantai kayu

3. Lantai Kayu Laminated

Selain lantai vinyl dan lantai kayu asli anda juga bisa menggunakan lantai kayu laminated untuk mengganti lantai keramik.

Lantai Kayu Laminated

Laminated adalah lantai yang terbuat dari serbuk kayu yang dicampuri bahan kimia, kemudian di olah menjadi sebuah papan HDF dan pada bagian atasnya ditempeli motif kayu yang beranekaragam.

Lantai kayu laminated ini bukan lantai kayu asli, akan tetapi lantai yang menyerupai lantai kayu asli. Jadi, jangan sampai ketuker ya jika anda membeli sebuah lantai dari kayu.
Nah, itulah beberapa jenis lantai selain keramik yang dapat menciptakan kesan mewah pada hunian. 

Bagi anda yang ingin memesan produk lantai kayu, segera hubungi marketing kami pada nomor 0812 2041 996 (Amir). 

Posting Komentar