WhatsApp
WhatsApp: 08122041996

Ingin Buat Taman di Area Atap? Berikut Rekomendasi Desainnya

Daftar Isi

 

Desain taman atap

Desain taman atap – Di daerah perkotaan besar seperti Bandung dan Jakarta, tentunya keterbatasan lahan kerap menjadi pertimbangan saat hendak membuat taman.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena pembangunan sebuah taman pada hunian memang membutuhkan lahan yang cukup luas.

Untuk mengatasi masalah keterbatasan lahan, maka roof garden atau taman atap merupakan solusi yang terbaiknya.

Berbicara soal taman atap, berikut dibawah ini ada beberapa referensi desain taman atap yang bisa anda coba.

Rekomendasi Desain Roof Garden

1. Roof Garden Bergaya Minimalis

Bagi anda yang mengedepankan kesan simpel dan sederhana, maka desain Roof Garden minimalis merupakan pilihan paling tepat.

Pasalnya, konsep minimalis tidak membutuhkan banyak dekorasi maupun tanaman yang berukuran besar.

Roof Garden Bergaya Minimalis

Dengan kata lain, konsep minimalis lebih mengedepankan kesan simpel dan efisiensi ruangan. Biasanya konsep minimalis selalu didominasi warna netral seperti putih. 

Anda dapat memilih pot tanaman berukuran kecil dan sedang, kemudian kombinasikan dengan tanaman sukulen, kaktus, hingga tanaman hias lainnya yang mudah dirawat.

Untuk meningkatkan keindahan dan kenyamanan taman atap, anda juga bisa mengaplikasikan decking kayu sebagai pelapis lantainya.

Artikel Terkait: 5 Jenis Decking Kayu Outdoor. Temukan Harga Terbaik!

2. Roof Garden Bergaya Mediterania

Ingin menciptakan nuansa santai seperti di pesisir Eropa? Jika iya, maka desain Roof Garden bergaya mediterania wajib anda coba.

Roof Garden Bergaya Mediterania

Biasanya desain taman ini kerap menggabungkan berbagai jenis tanaman seperti lavender, rosemary, hingga thyme yang dapat memberikan aroma segar.

Dalam hal ini, pilihlah pot terakota dan batu kerikil putih sebagai elemen dekoratif khas mediterania.

Disis lain, tambahkan juga meja makan outdoor dengan kursi bernuansa klasik untuk menciptakan ruang makan terbuka yang nyaman dan stylish.

Tak hanya itu, buatlah area untuk tempat duduk yang dilengkapi dengan payung berukuran besar untuk melindungi dari terik matahari maupun guyuran air hujan

3. Roof Garden Dengan Konsep Vertical Garden

Ketika ingin menanam banyak tanaman tapi lahannya terbatas, maka anda bisa mencoba desain Roof Garden dengan konsep vertical garden.

Ya, vertical garden akan memanfaatkan dinding sebagai media tanam, sehingga anda dapat menanam beragam jenis tanaman tanpa harus banyak ruang.

Roof Garden Dengan Konsep Vertical Garden

Disarankan untuk memilih jenis tanaman yang mudah dirawat, seperti pakis, sirih gading, hingga tanaman hias gantung.

Atau, gunakan sistem irigasi otomatis untuk memudahkan proses penyiraman tanaman.

Selain itu, anda juga dapat menggabungkan vertical garden dengan material kayu, seperti kisi-kisi kayu untuk menciptakan tampilan yang lebih estetis dan natural.

4. Roof Garden Bergaya Tropis

Desain Roof Garden dengan gaya tropis memang selalu identik dengan tanaman hijau berukuran besar, seperti pohon pisang kipas, monstera, dan palem.

Roof Garden Bergaya Tropis

Disisi lain, anda dapat menambahkan kursi rotan maupun sofa outdoor dengan bantal-bantal bercorak etnik untuk mempertegas kesan tropis.

Bila diperlukan, buatlah pergola kayu yang berperan sebagai tempat berteduh dari paparan sinar matahari.

Sebagai pelengkapnya, anda juga bisa menambahkan dekorasi lain berupa patung batu atau vas keramik dengan nuansa natural.

Pada area duduk, sebaiknya lengkapi dengan tirai bambu atau kain kanopi untuk melindungi dari pengaruh cuaca.

Baca juga: Jenis Wall Cladding Untuk Kebutuhan Dinding Interior dan Eksterior

5. Roof Garden Dengan Kolam Mini

Berikutnya ada desain Roof Garden dengan kolam renang mini yang dapat menciptakan kesan mewah dan menyegarkan.

Disamping fungsinya sebagai area bermain air, kolam renang mini juga akan membuat tampilan taman atap terlihat lebih modern.

Roof Garden Dengan Kolam Mini

Lengkapi dengan pool deck dibagian pinggiran untuk mempercantik sekaligus meningkatkan kenyamanan di sekitar kolam.

Selain itu, anda juga bisa menempatkan beragam tanaman seperti pohon palem atau bunga bougenvile untuk mempertegas kesan natural dan alami.

Namun, pastikan dulu bahwa struktur atap rumah anda memiliki daya tahan yang kuat untuk menahan beban kolam.

Tambahkan juga lampu bawah air untuk menciptakan efek pencahayaan agar kolam renangnya terlihat semakin indah.

Itu dia beberapa desain roof garden yang bisa anda coba, sehingga dapat dijadikan sebagai bahan referensi.

 

 

 

Posting Komentar